Cari Blog Ini

02 September 2010

Dhamma - Doa Untuk Papa Mama

Di malam yang sunyi ini terima-lah sujud-ku.
Oh Buddha untuk Papa – Mama tercinta aku berdoa
Aku melihat pohon yang hening tak terhenti
tertiup angin seperti Papa – Mama
yang selalu siap memberikan kasih sayang-nya.

Mengingat kembali setelah aku lahir ke dunia ini.
Papa – Mama selalu memberikan pendidikan,
perlindungan dan wejangan,
memenuhi semua kebutuhan hidup
Aku selalu menerima semua-nya dan
mereka tidak pernah meminta balasan-nya


Waktu aku menangis
Papa – Mama selalu memberikan harapan
Waktu aku membutuhkan sandang pangan
Papa – Mama selalu memberikan
Waktu aku sedang dalam kesulitan
Papa – Mama selalu memberikan bantuan-nya


Berapa banyak yang telah mereka berikan kesejukan,
kata-kata yang penuh kasih sayang
Hanya sedikit yang aku dapat membalas budi-nya


Oh Buddha Yang Maha Pengasih dan Penyayang
Budi Papa – Mama tinggi-nya seperti Langit
Banyak-nya seperti Bintang
Tebal-nya seperti Bumi


Aku memohon dan bersujud
Oh Buddha, lindungi-lah Papa – Mamaku
Jauhkan mereka dari rasa takut
terhadap usia tua dan penyakit duniawi
Dijauhi dari semua bencana dan cobaan
Dijauhi dari segala penderitaan
Dijauhi dari musuh yang dapat mencelakakan-nya


Aku mohon kepada-mu lagi ya Buddha,
dengan kasih sayang-mu
semoga aku dapat dengan tabah bekerja
untuk melayani Orang banyak
dan semoga semua karma baik yang aku berikan
ku-persembahkan kepada Papa – Mama


Semoga mereka mendapat perlindungan Hyang Triratna
Didekati oleh teman dan sahabat yang baik
Dapat menghayati, menyelami dan melaksanakan Buddha Dharma,
Disenangi semua Orang
Dapat menghapus semua karma buruk di masa lalu
Semoga lahir dan batin-nya tenang dan damai
Rezeki-nya berlimpah dan sehat selalu jiwa dan raga-nya


Oh Buddha sekali lagi aku memohon untuk Papa – Mama tercinta
Semoga di dalam perlindungan-mu
mereka diberkahi usia yang panjang murah rejeki,
dan selalu arif bijaksana

Semoga Buddha yang Maha Pengasih dan Penyayang
dapat menerima doa-ku yang tulus ini.

Sarva Satva Bhavantu Sukhitatha.
Semoga semua makhluk berbahagia.