“Yang Arya Bhagavan Yang Termulia,
menurut pendapat-Ku (Dewa Bumi Sang Prthivi),
Umat Manusia yang berada di Masa Sekarang atau di Masa yang Akan Datang,
apabila Mereka dapat menyediakan satu tempat yang bersih
di Sebelah Selatan dalam Rumah-nya,
kemudian membuat ruang dari tanah, batu, bambu atau kaya
dan letakkan-lah Bodhi Rupang Ksitigarbha Bodhisattva
yang terbuat dari emas atau perak atau tembaga atau dari besi.
Tiap hari dihormati dan dipuja dengan dupa, sambil memuliakan Nama-Nya dan Jasa-Jasa-Nya.
Tempat pemukiman Pemuja itu menjadi Selamat Sentosa dan mendapatkan 10 Keuntungan :
1. Tanah atau kebun-nya menjadi subur akan menghasilkan panen yang melimpah.
2. Sekeluarga akan sehat selalu, Rumah-nya aman tentram.
3. Leluhur-nya, Orangtua dan Keluarga-nya yang Almarhum akan dilahirkan di Surga.
4. Keluarga yang masih ada akan mendapatkan Keberuntungan dan panjang usia.
5. Segala permohonan akan terpenuhi.
6. Terhindar dari musibah banjir dan kebakaran.
7. Terhindar dari segala kerugian dan pemborosan, selalu tercukupi.
8. Tidak ada mimpi buruk mengganggu.
9. Selalu dilindungi Para Dewa Bumi dan Dewa Surga.
10. Selalu bertemu dan dibantu Para Suciwan yang Bijak hingga Si Pemuja mudah mencapai ke-Bodhi-an.
Sumber:
* Sutra Tentang Bodhisattva Ksitigarbha
* Ksitigarbha Bodhisattva Purva Pranidha Sutra